Markonis: Orang Yang Melayani Telekomunikasi di Kapal

1 min read

Markonis: Orang Yang Melayani Telekomunikasi di Kapal

Istilah untuk orang yang melayani telekomunikasi di Kapal Laut adalah Markonis.

Markonis mempunyai nama lain Radio Officer dan Spark, karena tugasnya juga menangani komunikasi radio dan mengkomunikasikan jika ada masalah di kapal.

Selain itu, Markonis bertanggung jawab menjaga keselamatan kapal dari segala marabahaya yang umumnya berasal dari alam, seperti badai, kapal tenggelan dan lain sebagainya.

Markonis termasuk ke dalam istilah pelaut, karena bekerja di atas kapal laut dan termasuk awak di dalamnya.

Pengertian Pelaut

Pelaut adalah orang yang berprofesi atau bekerja di atas kapal laut, dan merupakan bagian dari awak apal. Seorang pelaut dapat bekerja di salah satu atau sejumlah bidang yang berbeda di kapal terkait dengan pemeliharaan kapal atau operasi, dan hal ini mencakup seluruh awak yang sedang bekerja di atas kapal.

Selain itu, beberapa pelaut juga disebut dengan ABK atau Anak Buah Kapal. Untuk menjadi seorang pelaut atau orang yang bekerja di atas kapal haruslah mempunyai sertifikat khusus kepelautan, yang bisa didapat dengan belajar Balai Pendidikan dan Pelatihan Ilmu Pelayaran, dan sertifikat tersebut dikeluarkan oleh Badan Diklat Kepelautan.

Profesi sebagai pelaut sudah ada sejak lama, dan menurut asal-usul etimologis pada saat itu kapal laut menjadi moda transportasi utama sejak zaman dahulu sebagai perjalanan antarpulau.

Tetapi sekarang ini, istilah pelaut mengcau pada setiap pekerjaan yang berada di atas kapal sebagai moda transportasi, baik itu mencakup nahkoda, ABK, dan angkatan laut militer atau armada kapal dagang.

Tugas Markonis

Selain memiliki tugas melaporkan apa saja yang terjadi di kapal, Markonis memiliki tugas utama melaporkan apa saja yang terjadi selama di kapal, beserta kegiatan di kapal seperti kapal bocor, kapal oleng dan lain sebagainya. Sehingga kejadian yang tidak diinginkan bisa diatasi dengan mudah, serta bisa mengakibatkan kapal menjai alam kembali.

Jika terjadi masalah di kapal selama pelayaran, Markonis bertugas melaporkan hal tersebut kepada nahkoda yang kemudian ditindaklanjuti oleh nahkoda agar bisa meminimalisir kejadian yang tidak dinginkan selama berlayar. Sehingga berlayar akan lebih nyaman dan aman bagi para awak atau anggota kapal selama berada di atas kapal.

Pengganti Markonis

Walaupun Markonis mempunyai tugas yang sangat penting, namun sekarang ini Markonis digantikan tugasnya dengan alat komunikasi modern bernama GMDSS (Global Maritime Distress Safety System) dan INMARSAT (International Maritime Satelit).

Markonis: Orang Yang Melayani Telekomunikasi di Kapal

Komunikasi menggunakan kedua alat ini, terutama INMARSAT yang lebih cepat, tepat, dan akurat dalam pengiriman berita, karena menggunakan sistem satelit dan juga bisa melalui telephone atau juga e-mail.

Oleh karena itu, sekarang ini banyak perusahaan pelayaran yang tidak mempekerjakan seorang markonis karena para Mualim atau Kapten diperbolehkan mengoperasikan GMDSS dan juga INMARSAT, tapi dengan syarat harus memiliki sertifikat yang layak untuk menggantikan posisi markonis.

Karena markonis sudah banyak digantikan oleh alat yang lebih canggih, oleh karena itu pemerintah memberikan kesempatan pada mantan markonis untuk mengambil ijazah Muallim III/ANT III (Deck Departement) dan harus melakukan pendidikan ulang untuk dapat mengambil ijazah tersebut.

Poer Nothingツ
Poer Nothingツ

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *