Pengertian Koherensi

1 min read

Pengertian Koherensi

Koherensi berasal dari bahasa Inggris “coherence” yaitu hubungan makna atau hubungan semantis. Secara sederhana, koherensi adalah pengaturan secara rapi kenyataan, gagasan, fakta, dan ide menjadi suatu untaian yang logis sehingga mudah memahami pesan yang dihubungkan.

Pengertian Koherensi

Koherensi adalah pengaturan gagasan, fakta, ide dan kenyataan secara rapi menjadi serangkaian yang logis sehingga kandungan pesan di dalamnya lebih mudah dipahami. Antarbagian yang satu dengan yang lain dalam wacana dihubungkan oleh koherensi agar menjadi satu kesatuan makna yang utuh.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), koherensi memiliki empat arti yaitu sebagai berikut:

  1. Berdasarkan nomina atau kata benda, koherensi memiliki arti tersusunnya uraian atau pandangan sehingga bagian-bagiannya berkaitan satu dengan yang lain.
  2. Dalam sastra, koherensi memiliki arti keselarasan yang mendalam antara bentuk dan isi karya sastra.
  3. Berdasarkan ilmu bahasa atau linguistik, koherensi memiliki arti hubungan logis antara bagian karangan atau antara kalimat dalam satu paragraf
  4. Dalam kimia, koherensi adalah daya tarik antara molekul untuk menghindarkan terpisahnya bagian apabila ada kekuatan dari luar.

Koherensi merupakan salah satu aspek wacana yang penting dalam menunjang keutuhan makna wacana. Bila suatu ujaran tidak memiliki koherensi, hubungan semantik-pragmatik yang seharusnya ada menjadi tidak terbina dan tidak logis.

Pengertian Koherensi Menurut Para Ahli

Menurut Brown dan Yule (dalam Mulyana, 2005: 30), koherensi adalah keterkaitan antara bagian yang satu dengan bagian yang lainnya, sehingga kalimat memiliki kesatuan makna yang utuh.

Menurut Kridalaksana (dalam Hartono 2012:151), koherensi adalah mengemukakan bahwa hubungan koherensi wacana sebenarnya adalah hubungan semantis, artinya hubungan itu terjadi antarposisi. Secara struktural, hubungan itu direpresentasikan oleh pertautan secara semantis antara kalimat (bagian) yang satu dengan kalimat lainnya.

Menurut Keraf (1989:58), koherensi adalah hubungan timbal balik yang baik dan jelas antara unsur-unsur (kata atau kelompok kata) yang membentuk kalimat itu bagaimana hubungan antarsubjek dan predikat, hubungan antara predikat dan objek serta keterangan-keterangan lain unsur pokok tadi.

Menurut Wabster (dalam Tarigan 2009:100), koherensi adalah kohesi, perbuatan, atau keadaan menghubungkan, memperlihakan, koneksi, hubungan yang cocok dan sesuai atau ketergantungan yang satu dengan yang lainsecara rapi, seperti dalam bagian-bagian wacana atau argumen-argumen suatu rentetan penalaran.

Contoh Koherensi

Koherensi adalah keterkaitan antar bagian yang suatu dengan bagian yang lainnya. Berikut beberapa contoh kalimat yang di dalamnya terdapat koherensi.

  • Buah apel (apple) adalah salah satu buah yang sangat tidak di ragukan kelezatan rasanya.
  • Menurut beberapa penelitian dibalik kelezatan dari rasa buah apel ternyata juga mengandung banyak zat-zat yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita
  • Radio adalah media alat elektronik yang banyak didengar di masyarakat.

Teori Koherensi

Teori Koherensi (Coherence Theory of Truth) atau Teori kebenaran koherensi adalah teori kebenaran yang didasarkan kepada kriteria koheren atau konsistensi. Suatu pernyataan disebut benar bila sesuai dengan jaringan komprehensif dari pernyataan-pernyataan yang berhubungan secara logis.

Perbedaan Koherensi dan Kohesi

Kohesi adalah Secara sederhana, koherensi adalah perpaduan makna, sedangkan kohesi adalah perpaduan bentuk. Kohesi lebih mengacu mengacu pada hubungan bentuk, artinya unsur unsur wacana (kata atau kalimat) yang digunakan untuk menyusun suatu wacana memiliki keterkaitan secara padu dan utuh. Sedangkan koherensi lebih mengacu pada keterkaitan antara bagian yang satu dengan bagian yang lainnya, sehingga kalimat memiliki kesatuan makna yang utuh.

Nah, itulah pengertian mengenai koherensi secara umum dan menurut para ahli, serta contoh, teori, dan perbedaan antara koherensi dan kohesi. Demikian artikel yang dapat saya bagikan mengenai koherensi dan semoga bermanfaat.

 

Poer Nothingツ
Poer Nothingツ

One Reply to “Pengertian Koherensi”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *